Inilah Alasan Harga Suzuki Satria F115 Young Star Mahal

Kelebihan Hadirnya Suzuki Satria F115 Young Star tentunya kabar baik bagi pecinta motor bebek sport. 

Namun dengan spesifikasi mesin yang hanya berkapasitas 115 cc, banyak pihak konsumen yang menganggap bahwa harga yang ditawarkan yaitu Rp 16,5 juta tersebut terlalu mahal. 

Namun menurut berita yang ane ambil dari detik.com ini, pihak PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) yang diwakili oleh Endro Nugroho Senior Director Marketing & Sales 2W PT Suzuki Indomobil Sales, mengelak kalau Satria F115 Young Star dibanderol terlalu mahal. 

Menurut harga ini sudah cocok untuk segmen yang dibidik Suzuki. Baca juga Kelebihan Suzuki Satria F115 Young Star.

kelebihan suzuki satria f115 young star


"Enggak ada yang bisa memastikan harga yang ideal itu berapa. Sebenarnya kalau menurut saya harga itu relatif. Tapi yang penting, menurut saya ini motor ditujukan untuk siapa. Kedua, segmen ini adalah segmen bagi orang yang butuh untuk hobi dia, untuk keinginan dia meskipun ingin dipakai harian. Menurut saya harga ini relatif, kalau dibilang terlalu murah enggak, terlalu mahal enggak juga lah," tutur Endro saat ditemui usai acara pemberian donasi ke Sekolah Binaan di gedung Training Center Suzuki Pulogadung, Jakarta

Selain itu menurut Endro harga untuk Satria F115 Young Star sudah tepat karena motor ini hanya diproduksi terbatas yaitu sebanyak 1.000 unit per bulan. 

Makanya, Suzuki menganggap bahwa motor itu sudah spesial.

Sebagai tambahan ya masbro, harga Rp 16,5 juta itu berlaku untuk Suzuki F115 Satria Young Star yang memilki warna Celebration Red/Titan Black color dan Titan Black color. 

Sedangkan untuk versi balap atau MotoGP color lebih mahal sedikit yaitu dengan harga Rp 16,8 juta. 

Menurut mas bro, mahal atau gimana dengan kekurangan dan kelebihan Suzuki Satria F115 Young Star? 

Oh iya, motor ini juga belum menggunakan kopling manual.. Silahkan di koment ya tentang review motor ini..

Posting Komentar untuk "Inilah Alasan Harga Suzuki Satria F115 Young Star Mahal"