Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Star, Star Pro, dan Star Plus

Samsung merupakan perusahaan asal Korea Selatan yang menghasilkan smartphone berkualitas. Adapun smartphone besutan Samsung dinamakan dengan Galaxy. 

Samsung Galaxy sendiri memiliki banyak seri, salah satunya  yaitu Samsung Galaxy Star

Adapun Harga Samsung Galaxy Star relatif terjangkau, karena pasarannya memang low end. 

Anda bisa mendapatkan smartphone dengan barang global hanya dengan harga dibawah 1 juta rupiah.

harga samsung galaxy star

Sampai kini, Samsung Galaxy Star memiliki 3 series, yang pertama yang paling lawas yaitu Samsung Galaxy Star, kemudian Samsung Galaxy Star Plus dan Samsung Galaxy Star Pro. 

Setiap series Samsung Galaxy Star ini memiliki keunggulan dan kelemahan yang berbeda.

Harga hp Samsung Galaxy Star cukup terjangkau, hanya sebesar 850 ribu rupiah. 

Dengan harga segitu, anda sudah mendapatkan prosessor single core 1 ghz, dengan internal sebesar 4 GB. 

Harus diakui Samsung Galaxy Star memiliki memory internal yang lumayan lega untuk smartphone kelas low end. Selain itu anda juga mendapatkan fitur FM radio. 

Sayangnya untuk akses data, smartphone ini belum mendukung HDSPA, hanya sebatas 3G dan EDGE. 

Selain itu RAM sangat minimal hanya 512 MB dan kamera sebesar 2 MP.

harga samsung galaxy star

Smartphone selanjutnya yaitu Samsung Galaxy Star Plus. 

Harga Samsung Galaxy star plus sedikit diatas Samsung Galaxy Star, yaitu sebesar 979 ribu rupiah. Dengan harga segitu anda sudah mendapatkan resolusi layar sebesar 400 x 800 pixel. 

Layar yang tinggi, untuk kelas low end di bawah 1 juta. Sedangkan prosesornya hanya menggunakan single core 1 ghz. Tidak ada terobosan baru selain layarnya. 

Sedangkan pada sisi kamera dan RAM kurang lebih sama dengan Samsung Galaxy Star.

Seri terakhir dari android Samsung Star yang terakhir yaitu Samsung Galaxy Star Pro. 

Harga Samsung Galaxy Star Pro sedikit di atas yang lainnya, yaitu sebesar 1,1 juta rupiah. Dengan dana segitu anda sudah mendapatkan smartphone berlayar 4 inches dengan resolusi sebesar 480 x 800 pixel. 

Karena masih dalam kelas low end, maka layarnya masih standar bukan IPS. Internalnya sebesar 4 GB dengan dukungan android 4.1.2 Jelly Beans. 

Berkat os ini, anda bisa menikmati Blackberry messanger di smartphone low end. 

Sedangkan lainnya, seperti kamera, RAM, dan jaringan masih sama dengan Samsung Galaxy Star. 

Keunggulan mengenai jaringan ialah adanya fitur wifi, sehingga anda bisa memanfaatkan hotspot untuk internetan gratis.

harga samsung galaxy star

Itulah penjelasan mengenai spesifikasi dan harga Samsung Galaxy Star. Sedikit disayangkan jika setiap serinya hanya memiliki sedikit keunggulan satu dengan lainnya. 

Apalagi harga yang ditawarkan memiliki selisih yang sangat sedikit, hanya kisaran 100 ribu rupiah. 

Karena itu, lebih baik uang sedikit anda ditabung untuk membeli versi terbarunya di ponsel seluler.

Posting Komentar untuk "Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Star, Star Pro, dan Star Plus"